Soekarno sangat gandrung musik Jawa
Kamis, 7 Juni 2012 14:23:26
Reporter: Muhammad Sholeh
Soekarno. merdeka.com/Merdeka
"Saya dulu sering diundang Bung Karno untuk membawakan lagu jawa, beliau suka budaya Jawa. Dan salah satu musik yang paling dia suka adalah lagu Pangkur," ungkap Mbah Hariyono saat berbincang dengan merdeka.com, Jakarta, Kamis, (7/6).
"Jenis lagu Pangkur Palarang, gendinge namine Sampak lajeng dilanjutke Palarang Pangkur," lanjutnya.
Semasa era Presiden Soekarno, Mbah Hariyono merupakan Tim Kesenian Budaya yang dirintis oleh Soekarno. Mbah Hariyono juga mengungkapkan, bilamana dirinya mulai membawakan lagu Pangkur, kombinasi gamelan yang selaras antara gong, klenongan, kendang, pelok, dan lain-lain, maka ekspresi Soekarno senang dan gembira.
"Dulu kita ada sindennya juga. Beliau sumringah auranya," ungkap kakek asli Jogja ini.
"Sampai sumringahnya, saya dipok-pok (ditepuk) pundak saya oleh Bung Karno. Dan ini kebanggaan tersendiri buat saya," kenang Hariyono.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar